Nusantara Teknologi CV | CCTV Access Door Fingerprint Networking dan Maintenance | 0857 1789 1744 | 0812 88526272
SHARE :

Cara Setting Email Domain di HP Android

15
01/2019
Kategori : artikel
Komentar : 0 komentar
Author : Nusa Logic


Cara Setting Email Domain di HP Android

Sebelum memulai langkah pada tutorial ini, pastikan bahwa Anda:

  • Memiliki akun email dengan domain sendiri.
  • Memiliki perangkat Android.

ANDROID sistem operasi mobile terlaris diabad ini memiliki beberapa fitur internal yang dapat membantu penggunanya dalam hal produktifitas. Salah satu fitur yang dapat dikonfigurasi secara mandiri adalah pengaturan email POP3 maupun IMAP pada gadget kita. Jika kita memiliki situs dengan hosting dan domain pribadi, kita dapat melakukan konfigurasi email pribadi ke dalam device Android.

Cara Setting Email di Android

Anda dapat dengan mudah mengkonfigurasikan aplikasi email apapun yang ada di perangkat Android. Untuk mempermudah Anda, dalam tutorial ini kami akan menggunakan aplikasi email Gmail yang mudah digunakan. Langkah konfigurasi untuk aplikasi lain tidak jauh berbeda.

Langkah – langkah yang harus dilakukan adalah sebagai berikut :

  • Silakan akses aplikasi email di perangkat Android Anda dan silakan pilih menu Settings > Add Account (tambahkan Account)
  • Silakan pilih Other (Lainnya)  yang ada pada daftar aplikasi email untuk menambahkan akun email Anda.
  • Masukkan alamat email Anda dan klik Next.
  • Pilih jenis dari incoming server yang ingin Anda gunakan, apakah itu POP3 atau IMAP.  Pada contoh ini kami menggunakan IMAP, sehingga Anda dapat mensinkronkan semua email melalui perangkat yang berbeda. Jika terdapat masalah pada ukuran penyimpanan email yang diizinkan oleh layanan hosting atau penyedia email Anda, silakan gunakan POP3. Anda dapat menghubungi penyedia hosting maupun layanan email yang Anda gunakan untuk memastikan apakah layanan mereka mendukung protokol yang Anda pilih. Pilih pilihan Exchange jika Anda menggunakan layanan email Microsoft Exchange.
  • Masukkan password akun email Anda, kemudian klik Next.

  • Cara setting email di Android selanjutnya adalah mengecek kembali untuk data yang diisi pada Incoming server settings apakah sudah benar, untuk detailnya seperti pada gambar di bawah ini:
    1. Username – Alamat email Anda.
    2. Password – Password akun email Anda.
    3. Server – Umumnya menggunakan domainanda.com atau mail.namadomain.com. Untuk memastikan, silakan hubungi layanan hosting Anda.
    4. Port – Untuk contoh kami menggunakan port 993, hal ini tergantng dari layanan hosting Anda, tapi untuk port default POP3 dan IMAP adalah:
    • 110 POP3 tanpa SSL
    • 143 IMAP tanpa SSL
    • 993 IMAP dengan SSL
    • 995 POP3 dengan SSL
    1. Security type – Aktifkan pilihan ini apabila Anda ingin menggunakan layanan email dengan sertifikat SSL/TLS, disini kami memilih SSL/TLS (Accept all certificates). Jika SSL/TLS tidak digunakan, silakan pilih None.
    2. Delete email from server – Jika Anda ingin dapat menghapus email dari server, ketika Anda menghapusnya melalui aplikasi email, silakan pilih When I delete from Inbox. Pilih Never jika Anda tidak ingin menghapus email di server.
  • Setelah semua detail berhasil terisi, silakan klik Next.

    Demikian tutorial instalasi email domain di HP Android. Semoga Bermanfaat 🙂

 

Berita Lainnya



Tinggalkan Komentar